Senin, 12 Januari 2009

luar biasa bgt

Apabila kita berwisata di kota-kota di Eropa sudah jelas tempat-tempat yang akan dituju: yaitu Katedral, Istana raja-raja, Musium, taman-taman, pantai (kalau ada) ataupun tempat-tempat makan khas daerah setempat. Bagi saya, ada tambahan satu lagi tempat menarik untuk dikunjungi yaitu hotel dengan arsitektur yang khas. Tidak semua hotel menawarkan sesuatu yang khas untuk dinikmati sebagai “tempat tujuan wisata”. Hotel-hotel kebanyakan mempunyai konsep yang sama dan tidak menawarkan sesuatu yang baru.

Hotel Puerta America di kota Madrid, Spanyol adalah hotel berbintang lima yang menawarkan konsep yang lain. Hotel ini mempunyai 12 lantai hunian, dimana tiap-tiap lantainya dirancang oleh arsitek-arsitek kelas dunia yang berbeda. Saya menginap di lantai pertama yang merupakan hasil rancangan dari arsitek kelahiran Iraq yaitu Zaha Hadid. Star Wars adalah kata yang meluncur dari bibir saya ketika saya melihat katalog dari kamar-kamar hotel pada waktu check-in. Kamar-kamar di lantai satu ini di dominasi warna putih. Lantai dua sampai dengan 12 menawarkan kamar-kamar lainnya dengan warna merah erotis dan indah, kamar-kamar dengan hiasan bunga, serta warna-warna lainnya seperti nuansa logam bergaya futuristik.

Zaha Hadid yang lahir tahun 1950 ini adalah salah seorang perempuan Irak yang sempat menikmati masa-masa di mana pendidikan perempuan di Irak masih sangat maju sebelum jatuh ke dalam kekuasaan penguasa-penguasa radikal Islam yang dimulai pada zaman diktator Shadam Hussein. Irak pada waktu itu terkenal sebagai negara termaju di Timur Tengah dalam bidang pendidikan baik itu untuk laki-laki maupun perempuan. Sekarang ini beliau merupakan salah seorang arsitek yang sangat dihormati di dunia arsitektur antar bangsa. Karya-karyanya yang tergolong ke dalam maha karya arsitektur dunia misalnya Signature Tower di Dubai, BMW Central Building di kota Leipzig Jerman serta Bridge Pavilion di kota Zaragoza Spanyol.

Berikut bisa dinikmati foto-foto dari kamar tempat saya menginap di lantai satu, hotel tampak muka, restoran dan lantai-lantai lainnya.













1 komentar:

wenche wenz mengatakan...

hadoooo...mao donk nginepo disituuuwww~~~